Sabtu, 28 April 2012

Training Organisation



Sabtu 28 April 2012, kementerian PSDM menyelenggarakan Training Organisation yang berlangsung selama 2 hari yaitu hingga hari munggu 29 April 2012. Dengan saudara wahyu sebagai ketua Pelaksananya. Acara yang termasuk dalam salah satu proker kementerian PSDM ini berjalan dengan sukses dan di ikuti oleh staff dari seluruh kementerian. Selain staff, para menteri, sesmen, dan dirjen turut hadir dan berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.
Sebagai awal atau pembuka dari pada kegiatan tersebut, Panitia dari kementerian PSDM mengadakan suatu sekmen dimana dari tiap-tiap kelompok yang telah dibentuk diharuskan untuk membuat suatu logo untuk dipresentasikan kepada seluruh peserta TO (Training Organisation). Pembukaan acara dengan sambutan dari Presiden Eksekutif Mahasiswa dan ketua pelaksana. Dan kemudian dilanjutkan dengan penyampaian beberapa materi. Materi pertama adalah Teknik negosiasi, diteruskan dengan materi tentang teknik sidang, selanjutnya ada manajemen aksi, manajemen konflik, serta motivasi yang disampaikan dengan cara yang menarik dan tidak membosankan. Terdapat pula permainan atau games-games yang memerlukan kerjasama kelompok dan pemikiran yang logis dari tiap – tiap individu.
Dan pada intinya, dari seluruh materi yang disampaikan masing – masing memiliki manfaat yang kemudian dapat digunakan dalam berorganisasi. Betapa pentingnya kerjasama dan kesolitan dalam sebuah organisasi demi terwujudnya kesuksesan bersama.

0 komentar:

Posting Komentar