Sabtu, 28 April 2012

Training Organisation



Sabtu 28 April 2012, kementerian PSDM menyelenggarakan Training Organisation yang berlangsung selama 2 hari yaitu hingga hari munggu 29 April 2012. Dengan saudara wahyu sebagai ketua Pelaksananya. Acara yang termasuk dalam salah satu proker kementerian PSDM ini berjalan dengan sukses dan di ikuti oleh staff dari seluruh kementerian. Selain staff, para menteri, sesmen, dan dirjen turut hadir dan berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.
Sebagai awal atau pembuka dari pada kegiatan tersebut, Panitia dari kementerian PSDM mengadakan suatu sekmen dimana dari tiap-tiap kelompok yang telah dibentuk diharuskan untuk membuat suatu logo untuk dipresentasikan kepada seluruh peserta TO (Training Organisation). Pembukaan acara dengan sambutan dari Presiden Eksekutif Mahasiswa dan ketua pelaksana. Dan kemudian dilanjutkan dengan penyampaian beberapa materi. Materi pertama adalah Teknik negosiasi, diteruskan dengan materi tentang teknik sidang, selanjutnya ada manajemen aksi, manajemen konflik, serta motivasi yang disampaikan dengan cara yang menarik dan tidak membosankan. Terdapat pula permainan atau games-games yang memerlukan kerjasama kelompok dan pemikiran yang logis dari tiap – tiap individu.
Dan pada intinya, dari seluruh materi yang disampaikan masing – masing memiliki manfaat yang kemudian dapat digunakan dalam berorganisasi. Betapa pentingnya kerjasama dan kesolitan dalam sebuah organisasi demi terwujudnya kesuksesan bersama.

Rabu, 25 April 2012

Pemberitahuan, mengenai PPA dan BBM

Soal perpanjangan tanggal 25-26 hanya untuk mereka yang sudah divalidasi tetapi belum melengkapi berkas, (contoh : berkas surat pensiun) jadi tidak ada perpanjangan jadwal pengumpulan berkas. Mohon maaf apabila baru memberikan informasi. Terima kasih atas perhatiannya

Sabtu, 21 April 2012

KARTINI’S DAY

Memperingati hari Kartini yang jatuh pada tanggal 21 Mei, Tahun ini Eksekutif Mahasiswa mengadakan Event “Kartini’s Day”. Event yang bertemakan Woman Inspiration ini mengadakan dua cabang perlombaan. Yang pertama adalah Miss Kartini 2012 dan yang kedua Photography Contest. Acara ini berlangsung dimulai dari tanggal 16–26 April 2012. Dimana mulai dari tanggal 16–21 April adalah proses pendaftaran pada masing-masing BEM kemudian screening di EM. Pada tanggal 23 April adalah pengumuman finalis yang lolos seleksi. Hingga pada tanggal 26 April 2012 adalah hari yang ditunggu-tunggu, yaitu puncak pemilihan Miss Kartini Universitas Brawijaya 2012.
Puncak pemilihan Miss Kartini Universitas Brawijaya 2012 yang berlangsung pada tanggal 26 April 2012 dimulai dari pagi hari. Sekitar jam 08.00 WIB, para finalis mengadakan gerak jalan mengelilingi Universitas Brawijaya untuk mempromosikan diri masing-masing serta mensosialisasikan acara “Kartini’s Day”. Setelah melakukan Gerak Jalan, para peserta pun langsung menuju Gedung Rektorat Lantai 6, yang merupakan tempat yang dipilih panitia sebagai lokasi pemilihan Miss Kartini UB 2012. Setelah Proses yang pemilihan yang melibatkan tiga juri sekaligus, akhirnya terpilihlah Prima Arfianda Putri sebagai Miss Kartini Universitas Brawijaya 2012. Ketika diwawancarai dia sangat tidak menyangka bisa menjadi Miss Kartini UB. “Sangat senang bisa menjadi juara satu, karena saya tidak menyangka bisa menang karena peserta yang lain juga sangat bagus dan sangat kompeten. Saya juga ingin berterima kasih kepada teman-teman yang sudah mendukung dan membantu saya. Karena, persiapan saya untuk acara ini belum terlalu maksimal tapi karena dukungan mereka, saya menjadi Optimis.” kata Prima ketika diwawancarai. Ketika ditanyai apa rencananya ketika menyandang gelar Miss Kartini Universitas Brawijaya, dengan lantang dan wajah senyum ia berkata “Saya akan memperbaiki dan menjaga ‘image’ wanita dari pandangan-pandangan negatif. Caranya dengan memulai dari diri saya sendiri, yaitu mengubah sikap saya.”
Acara ini pun cukup menarik perhatian mahasiswa Universitas Brawijaya, karena pada saat gerak jalan, cukup banyak mahasiswa yang antusias untuk melihat para peserta. Bukan hanya mahasiswa saja. Dekan FIB Prof. Francien Herlen Ph.D yang juga sebagai salah satu juri menunjukkan apresiasinya terhadap acara ini. ”Acara seperti ini sangat bagus, artinya kita menghargai para pahlawan-pahlawan kita dan juga kita dapat mencari kartini-kartini berikutnya yang ada di Universitas Brawijaya. Namun, persiapaan untuk acara seperti ini, harusnya dipersiapkan dengan baik sehingga dapat meminimalisirkan kesalahan-kesalahan teknis dan tidak ada lagi waktu yang terbuang sia-sia”. Kata Beliau pada saat diwawancarai. Beliau juga berharap Acara seperti ini jangan Cuma ketika Hari Kartini saja, tetapi juga dibuat acara seperti ini pada hari-hari yang penting, seperti hari Ibu, dll.
Berikut ini adalah para pemenang miss kartini UB 2012. Runner up diraih oleh Suryani Dupapes Turnip dari Fakultas Ilmu Budaya, Juara tiga diraih oleh Ajrina R dari Fakultas Pertanian dan miss favorit diraih oleh Latifah dari Fakultas Hukum. Bukan hanya menjadi juara saja, tetapi mereka semua akan mendapatkan Beasiswa selama 1 tahun penuh dari Universitas Brawijaya, yang disampaikan langsung oleh Pembantu Rektor III Bapak Ir.H.R.B.Ainurrasyid, MS

 
Juri ( Dekan FIB )
Tanggapan :
Acara seperti ini sangat bagus, artinya kita menghargai para pahlawan-pahlawan kita dan juga kita dapat mencari kartini-kartini berikutnya yang ada di Universitas Brawijaya. Namun, persiapaan untuk acara seperti ini, harusnya dipersiapkan dengan baik sehingga dapat meminimalisirkan kesalahan-kesalahan teknis dan tidak ada lagi waktu yang terbuang sia-sia.

Harapan :
Acara seperti ini jangan Cuma ketika Hari Kartini saja, tetapi juga dibuat acara seperti ini pada hari-hari yang penting, seperti hari Ibu, dll

Pemenang
Kesan :
Sangat senang bisa menjadi juara satu, karena saya tidak menyangka bisa menang karena peserta yang lain juga sangat bagus dan sangat kompeten. Saya juga ingin berterima kasih kepada teman-teman yang sudah mendukung dan membantu saya. Karena, persiapan saya untuk acara ini belum terlalu maksimal tapi karena dukungan mereka, saya menjadi Optimis.
Rencana :
Saya akan memperbaiki dan menjaga ‘image’ wanita dari pandangan-pandangan negatif. Caranya dengan memulai dari diri saya sendiri, kemudian orang lain.

Rabu, 18 April 2012

Kharisma XVII


Acara tahunan Kharisma XVII yang diadakan oleh UAB (Unit Aktfitas Band) Universitas Brawijaya Malang pada tanggal 4-5 April kemarin, mendapat respons yang luar biasa dari Home Band di setiap Fakultas. Acara ini bekerja sama dengan banyak sponsor, salah satunya MILD. Sebelum diadakan acara inti, diadakan acara Road To Kharisma yang diadakan di Tesya’s Cafe. Ternyata, tempat untuk acara Road to Kharisma ini berbeda tiap tahunnya. Acara Kharisma tahun ini mendatangkan bintang tamu yang memiliki suara unik serta berprofesi sebagai dokter,yaitu Tompi.

Earth Hour


Brawijaya sebagai Barometer Kegiatan Peringatan Earth Hour bagi Perguruan Tinggi di Kota Malang

Suatu event berkelas internasional yang mengharuskan bagi warga dunia untuk mematikan listrik setidaknya hanya satu jam ini, pada hari Sabtu tanggal 31 Maret turut diperingati juga oleh beberapa tempat di Kota Malang(Balai Kota Malang, DPRD Malang, Universitas Brawijaya). Adapun satu-satunya perguruan tinggi yang ikut memperingati Earth Hour yaitu Universitas Brawijaya. Oleh karena itu Universitas Brawijaya dapat dijadikan sebagai barometer sebuah kegiatan untuk memperingati Earth Hour.

Daftar Nama Staff Muda EM

Pengumuman,,

Berikut adalah nama-nama staff muda Eksekutif Mahasiswa UB Nusantara